Penyebab Mimisan dan Cara Mengatasinya. Hidung berdarah (epistaksis) atau mimisan adalah satu keadaan pendarahan dari hidung yang keluar melalui lubang hidung. pendarahan terjadi karena lepasnya mukosa yang mengandung pembuluh darah kecil. Mimisan bisa terjadi pada orang dewasa maupun anak-anak. Seringkali mimisan terjadi tiba-tiba dan tanpa diketahui penyebabnya.
Penyebab Mimisan
Naiknya Tekanan Darah
Seseorang yang mempunyai penyakit darah tinggi dan mengalami mimisan, bisa disebabkan oleh naiknya tekanan darah orang itu. Atau Ibu hamil yang rentan mengalami naiknya tekanan darah juga dapat mengalami mimisan. Sebaikny bila penderita darah tinggi dan ibu hamil mengalami mimisan, segeralah periksakan diri ke dokter agar tidak berakibat fatal.
Trauma
Mimisan juga dapat disebabkan oleh trauma seperti bersin, benturan ringan, kebiasaan mengorek hidung, jatuh, ataupun karena kecelakaan lalu lintas.
Flu
Saat flu sebaiknya anda tidak membuang ingus terlalu sering dan terlalu kuat, karena ini bisa menyebabkan hidung terluka dan mimisan.
Alergi
Mimisan juga disebabkan oleh alergi. Dalam kasus ini, pembuluh kapiler terbuka dan menyemprotkan darah dari dalam tubuh yang mengalir lewat hidung.
Sinus
Mimisan juga dapat dialami oleh penderita sinus dalam kondisi tertentu. Dan apabila saat penderita sinus mengalami mimisan, lalu darah yang keluar berwarna gelap dan beraroma tidak sedap, maka segeralah periksakan diri ke dokter. Karena, ini menandakan adanya infeksi atau tumor.
Cuaca Panas
Saat cuaca panas dan kelembaban berkurang maka kondisi ini bisa menyebabkan iritasi lalu terjadilah mimisan.
Tumor
Mimisan juga dapat terjadi jika seseorang menderita tumor di rongga hidung yaitu angiofibroma. Tumor ini biasa ditemukan pada anak usia muda. Tumor ini terlihat seperti benjolan sebesar bii nangka berwarna merah keputihan di hidungnya.
Polusi
Polusi dapat mengiritasi selaput lendir pada hidung. Akibatnya, keluarlah darah dari hidung(mimisan). Tempat yang penuh polusi seperti tempat yang banyak asap rokok dan asap kendaraan bermotor sebisa mungkin harus dihindari.
Demam Berdarah
Pada keadaan demam berdarah mimisan seringkali diikuti perdarahan juga pada organ lain sehingga mimisan karena demam berdarah mudah dibedakan dari mimisan karena sebab lain.
Bahaya atau tidaknya mimisan sangat tergantung dari penyebabnya. Mimisan karena demam berdarah sangat berbahaya karena itu pertanda stadium berat.
Cara Mengatasi Mimisan
- Bersikaplah tenang saat mengalami mimisan dan jangan cemas
- Duduklah dan tidak dianjurkan untuk tidur telentang karena dapat menyebabkan aliran darah ke dalam hidung bertambah banyak
- Bernafaslah dengan mulut sambil membungkukkan badan sedikit ke depan
- Tekanlah cuping hidung selama beberapa menit agar agar darah menjadi menggumpal
- Kompres hidung dengan air es selama beberapa menit
- Jika darah masih terus keluar dari hidung, segeralah bawa diri anda ke dokter atau rumah sakit terdekat
Pertolongan dengan Daun Sirih
Ambil 1 lembar daun sirih yang masih muda, cuci bersih daun sirih tersebut, remas dan gulung daun sirih hingga berbentuk seperti corong lalu sumbatkan ke lubang hidung. Diamkan beberapa saat dan biarkan posisi wajah anda menengadah ke atas. Daun sirih akan membantu mengecilkan pembuluh darah untuk menghentikan pendarahan.
Bila anda mengalami mimisan, jangan panik dan tetaplah tenang. Cobalah melakukan pertolongan pertama atau pertolongan dengan bantuan daun sirih. Bila pendarahan masih saja terjadi, bawalah diri anda ke dokter atau rumah sakit terdekat untuk penanganan lebih lanjut dan agar diketahui penyebab mimisan yang anda alami. Baca : Tips Memanjangkan Kuku dengan Cepat
0 comments:
Post a Comment