Manfaat Madu Bagi Kesehatan Tubuh. Siapa yang tidak kenal Madu? Madu yang dikenal memiliki rasa yang khas dan manis mengandung banyak khasiat. Selama ribuan tahun, madu sudah sering digunakan dalam pengobatan. Dahulunya, Madu hanya digunakan sebagai pemanis dalam makanan saja. Namun, setelah diteliti lebih lanjut, ternyata Madu mengandung banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Disini kami akan menjelaskan berbagai manfaat Madu yang umumnya berwarna coklat keemasan.
Manfaat Madu bagi Kesehatan
Antibiotik
Sebelum antibiotik ditemukan di tahun 1930-an, Madu sudah digunakan sebagai perawatan untuk berbagai penyakit. Hingga akhirnya manusia beralih ke pengobatan modern dan menemukan antibiotik pengganti Madu.
Kesehatan Kulit
Kehebatan Madu bisa dibuktikan di kulit manusia. Madu mampu menembus lapisan terluar kulit manusia sehingga dapat membersihkan kotoran-kotoran yang terdapat di permukaan kulit. Asam Glukonat dan Asam Organik ringan yang terkandung di Madu juga mampu melonggarkan sel-sel kulit mati, sehingga dapat mempercepat proses regenerasi kulit, mengurangi keriput dan garis penuaan, serta meningkatkan elastisitas kulit. Asam Amino yang terkandung di dalam Madu juga dapat membantu mepertahankan kelembaban kulit.
Obat Luka
Madu terdiri dari glukosa dan enzim yang di sebut Oksidasi Glukosa. Pada kondisi tertentu, Oksidasi Glukosa dapat memecah glukosa madu menjadi Hidrogen Peroksida, zat yg bersifat antiseptik kuat. Untuk dapat bereaksi, Oksidasi Glukosa memerlukan lingkungan dengan pH 5,5-8,0 serta Natrium. PH Madu murni biasanya hanya berkisar 3,2-4,5 saja sehingga tidak mencukupi untuk mengaktifkan enzim. Kulit dan cairan di dalam tubuh biasanya memiliki pH yang relatif tinggi dan mengandung cukup Natrium sehingga Hidrogen Peroksida dapat terbentuk.
Antioksidan
Madu memiliki antioksi dan yang disebut Pinocembrin yang hanya ditemukan dalam Madu. Sehingga, Madu dapat menangkal radikal bebas yang menyerang tubuh. Sehingga jika kita mengkonsumsi Madu secara rutin, tubuh akan lebih sehat, terhindar dari segala penyakit serta awet muda.
Sumber Energi
Madu yang umumnya mengandung gula atau glukosa, dapat menjadi sumber energi. Pada zaman dahulu, para atlet Romawi kuno seringkali mengkonsumsi Madu untuk memulihkan energi. Gula yang terkandung dalam Madu dikenal cepat diserap oleh tubuh. Sehingga Madu bersifat sumber energi instan. Hingga zaman modern sekarang ini, Madu masih digunakan para atlit sebagai pengganti karbohidrat yang digunakan sebelum latihan.
Radang Tenggorokan
Seringkali kita mengalami Radang Tenggorokan yang menyebabkan rasa tidak enak dalam menelan makanan. Dengan mengkonsumsi Madu, Radang Tenggorokan dapat disembuhkan. Selain Radang Tenggorokan, Madu juga dapat menghilangkan batuk.
Penyakit Pernafasan
Menurut sebuah studi yang di lakukan di Bulgaria terhadap 18.000 pasien penderita penyakit pernafasan, Madu mampu menyembuhkan berbagai penyakit pernafasan seperti bronkitis asma, bronkitis kronis, alergi serta sinusitis. Selain itu Madu juga efektif meredakan pilek, flu dan infeksi pernafasan.
Menurunkan Gula dan Kolesterol Dalam Darah
Walaupun lebih manis dari gula, Madu memiliki indeks glikemik lebih rendah dibanding gula karena diserap secara perlahan oleh tubuh. Penderita Diabetes umumnya dilarang mengkonsumsi makanan yang mengandung indeks glikemik tinggi karena akan mendorong lonjakan gula dalam darah. Selain itu, para ilmuwan mengklaim bahwa Madu juga mengandung mineral dan vitamin yang dapat menurunkan kolesterol jahat yang terdapat dalam darah.
Menurunkan Berat Badan
Madu berbeda dengan gula yang mengandung yang mengandung gula dan lukosa tinggi. Sebaliknya, Madu mengandung mineral dan vitamin yang berguna untuk tubuh. Sehingga banyak yang menduka bahwa Madu bisa membantu menurunkan berat badan.
Madu memang mengandung jutaan khasiat bagi tubuh manusia, sehingga Madu semakin banyak dicari untuk berbagai keperluan. Dengan adanya artikel manfaat madu bagi kesehatan tubuh di atas maka anda bisa lebih mengetahui apa sebenarnya manfaat madu tersebut.
0 comments:
Post a Comment